Menu

14 Juli 2024

MENJADI SALURAN KUASA ALLAH
Efesus 1:15-23;Ulangan 30:17-19

Efesus 1:15 - Karena itu, setelah aku mendengar tentang imanmu dalam Tuhan Yesus dan tentang kasihmu terhadap semua orang kudus, 16 akupun tidak berhenti mengucap syukur karena kamu. Dan aku selalu mengingat kamu dalam doaku, 17 dan meminta kepada Allah Tuhan kita Yesus Kristus, yaitu Bapa yang mulia itu, supaya Ia memberikan kepadamu Roh hikmat dan wahyu untuk mengenal Dia dengan benar. 18 Dan supaya Ia menjadikan mata hatimu terang, agar kamu mengerti pengharapan apakah yang terkandung dalam panggilan-Nya: betapa kayanya kemuliaan bagian yang ditentukan-Nya bagi orang-orang kudus, 19 dan betapa hebat kuasa-Nya bagi kita yang percaya, sesuai dengan kekuatan kuasa-Nya, 20 yang dikerjakan-Nya di dalam Kristus dengan membangkitkan Dia dari antara orang mati dan mendudukkan Dia di sebelah kanan-Nya di sorga, 21 jauh lebih tinggi dari segala pemerintah dan penguasa dan kekuasaan dan kerajaan dan tiap-tiap nama yang dapat disebut, bukan hanya di dunia ini saja, melainkan juga di dunia yang akan datang. 22 Dan segala sesuatu telah diletakkan-Nya di bawah kaki Kristus dan Dia telah diberikan-Nya kepada jemaat sebagai Kepala dari segala yang ada. 23 Jemaat yang adalah tubuh-Nya, yaitu kepenuhan Dia, yang memenuhi semua dan segala sesuatu.
Ul.30:17 - Tetapi jika hatimu berpaling dan engkau tidak mau mendengar, bahkan engkau mau disesatkan untuk sujud menyembah kepada allah lain dan beribadah kepadanya, 18 maka aku memberitahukan kepadamu pada hari ini, bahwa pastilah kamu akan binasa; tidak akan lanjut umurmu di tanah, ke mana engkau pergi, menyeberangi sungai Yordan untuk mendudukinya. 19 Aku memanggil langit dan bumi menjadi saksi terhadap kamu pada hari ini: kepadamu kuperhadapkan kehidupan dan kematian, berkat dan kutuk. Pilihlah kehidupan, supaya engkau hidup, baik engkau maupun keturunanmu,

Pendahuluan: Penyakit stroke: pembuluh darah tersumbat, terhenti mengalir akhirnya pecah.... Bahaya Saluran air tersumbat, terhenti - bahaya maka harus dibersihkan. Allah memakai setiap orang percaya untuk menjadi saluran kuasa Allah. Meski demikian banyak orang percaya yang membuat Kuasa Allah Terhenti mengalir Proposisi: Kita bertanggungjawab untuk menjaga Kuasa Allah tetap mengalir melalui kita. Pertanyaan: Apa yang harus kita lakukan supaya Kuasa Allah dinyatakan di dalam kehidupan kita dan akan mengalir melalui kehidupan kita? Peralihan: Ada 3 Hal yang harus kita lakukan supaya Kuasa Allah dinyatakan di dalam kehidupan kita dan akan terus mengalir melalui kehidupan kita:

Pendahuluan:

  • Penyakit stroke: pembuluh darah tersumbat, terhenti mengalir akhirnya pecah....
  • Bahaya Saluran air tersumbat, terhenti -
  • bahaya maka harus dibersihkan. Allah memakai setiap orang percaya untuk menjadi saluran kuasa Allah.
  • Meski demikian banyak orang percaya yang membuat Kuasa Allah Terhenti mengalir

Proposisi: Kita bertanggungjawab untuk menjaga Kuasa Allah tetap mengalir melalui kita.

Pertanyaan: Apa yang harus kita lakukan supaya Kuasa Allah dinyatakan di dalam kehidupan kita dan akan mengalir melalui kehidupan kita?

Peralihan: Ada 3 Hal yang harus kita lakukan supaya Kuasa Allah dinyatakan di dalam kehidupan kita dan akan terus mengalir melalui kehidupan kita:

Buat Pilihan yang Bijak, Ulangan 30:15,19

Ulangan 30:15 - Ingatlah, aku menghadapkan kepadamu pada hari ini kehidupan dan keberuntungan, kematian dan kecelakaan, 19 Aku memanggil langit dan bumi menjadi saksi terhadap kamu pada hari ini: kepadamu kuperhadapkan kehidupan dan kematian, berkat dan kutuk. Pilihlah kehidupan, supaya engkau hidup, baik engkau maupun keturunan.

  • Tuhan menghadapkan kepada Bangsa Israel dua pilihan yaitu pilih kehidupan, keberuntungan, berkat ataukah kematian, kecelakaan, kutuk.
  • Pilihan yang sama ditujukan kepada orang percaya pada masa kini kehidupan, keberuntungan, berkat ataukah kematian, kecelakaan, kutuk.
  • Tuhan memberikan kebebasan bagi Kita untuk memilih, mengapa? Karena kita bukanlah manusia robot melainkan manusia yang memiliki kehendak bebas. Jadi kita bebas untuk memilih, kehidupan dan keberuntungan atau kematian dan kecelakaan.
  • Nasib kita ditentukan oleh pilihan kita
  • Meski demikian Tuhan meminta kita untuk memilih dengan bijak, yaitu kehidupan supaya kita dan keturunan kita hidup, (Kel. 30:19b - Pilihlah kehidupan, supaya engkau hidup, baik engkau maupun keturunanmu)
  • Pilihan yang bijak mengakibatkan kuasa Tuhan dinyatakan di dalam hidup kita dan bahkan akan terus mengalir kepada keturunan kita.

Hiduplah mengasihi TUHAN, Allahmu, Ul. 30:16-18, 20

Ulangan 30:16 - karena pada hari ini aku memerintahkan kepadamu untuk mengasihi TUHAN, Allahmu, dengan hidup menurut jalan yang ditunjukkan-Nya dan berpegang pada perintah, ketetapan dan peraturan-Nya, supaya engkau hidup dan bertambah banyak dan diberkati oleh TUHAN, Allahmu, di negeri ke mana engkau masuk untuk mendudukinya. 17 Tetapi jika hatimu berpaling dan engkau tidak mau mendengar, bahkan engkau mau disesatkan untuk sujud menyembah kepada allah lain dan beribadah kepadanya, 18 maka aku memberitahukan kepadamu pada hari ini, bahwa pastilah kamu akan binasa; tidak akan lanjut umurmu di tanah, ke mana engkau pergi, menyeberangi sungai Yordan untuk mendudukinya. 20 dengan mengasihi TUHAN, Allahmu, mendengarkan suara-Nya dan berpaut pada-Nya, sebab hal itu berarti hidupmu dan lanjut umurmu untuk tinggal di tanah yang dijanjikan TUHAN dengan sumpah kepada nenek moyangmu, yakni kepada Abraham, Ishak dan Yakub, untuk memberikannya kepada mereka."

  • Pilihan yang bijak yang membuat kita dan keturunan kita hidup dan diberkati ialah mengasihi Tuhan. Jadi jika kita memilih pilihan yang bijak dengan cara mengasihi Tuhan maka kuasa Tuhan tidak akan berhenti mengalir kepada kita dan keturunan kita.
  • Bagaimana cara kita mengasihi Tuhan:
    1. Hidup menurut jalan yang ditunjukkan oleh Tuhan
    2. Berpegang pada perintah, ketetapan dan peraturan-Nya atau berpegang Firman-Nya (Alkitab)
    3. Jangan berpaling dari Tuhan, jangan mau disesatkan, jangan beribadah (memuja) kepada allah-allah lain atau hal-hal lain
  • Jika kita membuat pilihan yang bijak yaitu memilih untuk mengasihi Tuhan dengan cara (1) hidup menurut jalan yang ditunjukkan Tuhan; (2) berpegang pada perintah, ketetapan dan peraturan-Nya atau berpegang pada Firman-Nya atau Alkitab; dan (3) tidak berpaling dari Tuhan dengan beribadah kepada Allah lain maka sebagai akibatnya kuasa Tuhan akan dinyatakan dalam hidup kita dan bahkan akan mengalir kepada keturunan hidup, sehingga dengan demikian kita dan keturunan kita senantiasa beruntung dan diberkati.
  • Tetapi sebalikan jika kita tidak mengasihi Tuhan, dengan cara (1) tidak hidup menurut jalan yang ditunjukkan Tuhan; (2) tidak berpegang pada perintah, ketetapan dan peraturan-Nya atau berpegang pada Firman-Nya atau Alkitab; dan (3) beribadah kepada ilah-ilah lain; maka kuasa Tuhan tidak dinyatakan dalam hidup kita dan keturuanan kita sehingga sebagai akibatnya kita dan keturunan kita mengalami kematian, kecelakaan dan kutuk.
  • Oleh karen itu marilah kita membuat pilihan yang bijak yaitu pilihlah untuk senantiasa mengasihi Tuhan dengan segenap hati, jiwa, pikiran dan perbuatan kita sehingga kuasa Tuhan akan dinyatakan dalam hidup kita dan bahkan akan mengalir kepada keturunan hidup, sehingga dengan demikian kita dan keturunan kita senantiasa beruntung dan diberkati.

Kenali dan Hargailah Kehebatan Kuasa-Nya yang begitu deras mengalir dalam kita, Ef. 1:15-23

Efesus 1:15 - Karena itu, setelah aku mendengar tentang imanmu dalam Tuhan Yesus dan tentang kasihmu terhadap semua orang kudus, 16 akupun tidak berhenti mengucap syukur karena kamu. Dan aku selalu mengingat kamu dalam doaku, 17 dan meminta kepada Allah Tuhan kita Yesus Kristus, yaitu Bapa yang mulia itu, supaya Ia memberikan kepadamu Roh hikmat dan wahyu untuk mengenal Dia dengan benar. 18 Dan supaya Ia menjadikan mata hatimu terang, agar kamu mengerti pengharapan apakah yang terkandung dalam panggilan-Nya: betapa kayanya kemuliaan bagian yang ditentukan-Nya bagi orang-orang kudus, 19 dan betapa hebat kuasa-Nya bagi kita yang percaya, sesuai dengan kekuatan kuasa-Nya, 20 yang dikerjakan-Nya di dalam Kristus dengan membangkitkan Dia dari antara orang mati dan mendudukkan Dia di sebelah kanan-Nya di sorga, 21 jauh lebih tinggi dari segala pemerintah dan penguasa dan kekuasaan dan kerajaan dan tiap-tiap nama yang dapat disebut, bukan hanya di dunia ini saja, melainkan juga di dunia yang akan datang. 22 Dan segala sesuatu telah diletakkan-Nya di bawah kaki Kristus dan Dia telah diberikan-Nya kepada jemaat sebagai Kepala dari segala yang ada. 23 Jemaat yang adalah tubuh-Nya, yaitu kepenuhan Dia, yang memenuhi semua dan segala sesuatu.

  • Dalam pembacaan ini, kita melihat bahwa Paulus berdoa supaya jemaat di Efesus dan kita pada masa kini diberikan Roh hikmat dan Wahyu untuk mengenal Dia dengan benar
  • Paulus juga berdoa supaya mata hati kita menjadi terang untuk mengerti pengharapan yang terkandung dalam panggilan-Nya
  • Pengharapan yang terkandung dalam panggilan Tuhan kepada kita itulah: Kuasa-Nya bagi kita yang percaya begitu amat sangat hebatnya.
  • Kuasa yang amat sangat hebat itu sama dengan kuasa yang sudah membangkitkan Yesus dari antara kematian, dan yang sudah mendudukkan Dia menjadi penguasa tertinggi dari apapun dan siapapun.
  • Jadi salah satu isi doa Rasul Paulus kepada jemaat Efesus dan bagi kita orang percaya pada masa kini itulah supaya kita mengerti dan mengalami kuasa Allah yang begitu hebat. Dari doa Paulus ini kita melihat bahwa Allah tidak ingin kuasa-Nya terhenti dialami oleh segenap orang percaya (kita dan keturunan kita).
  • Supaya kuasa Tuhan tidak berhenti mengalir atau dinyatakan atas kita dan keturunan kita maka kita harus meyakini atau mempercayai dan menghargai kuasa hebat yang sudah ada di dalam kita itu ketika kita percaya dan dipenuhi Roh-Nya.
  • Bagaimana caranya kita menghargai kuasa-Nya yang hebat yang sudah ada pada kita?
    1. Dengan tidak meragukan kehebatan kuasa-Nya; ketika kita ragu akan kehebatan kuasaNya yang ada di dalam kita, kita sedang tidak menghargai DIA, kita seperti meremehkan DIA. Itu bisa menjadi penghalang kuasa-Nya mengalir di dalam dan melalui kita.
    2. Dengan penuh keberanian mulailah mengalirkan kuasa terhebat yang telah mengalir pada kita kepada keluarga kita, orang-orang di sekitar kita
  • Bagaimana kita dapat mengalirkan kuasa yang hebat tersebut?
    1. Dengan hidup seturut Firman Tuhan: mengasihi satu dengan yang lain, dengan mengampuni satu dengan yang lain, saling menolong, saling mendoakan, dengan memberitakan Injil kepada yang terhilang, dengan melayani Tuhan, dengan menopang pekerjaan Tuhan melalui keuangan dan seterusnya
  • Jika kita mengalirkan kuasa Tuhan yang hebat itu maka kuasa Tuhan tidak akan berhenti pada diri kita saja, melainkan akan dinyatakan juga kepada keturunan dan orang-orang disekitar kita. Dan sebagai akibatnya, kita, keturunan kita dan orang-orang lain akan mengalami keajaban Tuhan: orang-orang akan percaya Yesus ketika kita memberitakan Injil, gereja kita akan bertumbuh jika kita memberi diri melayani pekerjaan Tuhan, akan terjadi pemulihan jika saling mengampuni dan setrusnya.
  • Oleh karena itu kenali, hargai dan alirkan kuasa Tuhan yang dahsyat itu.

Kesimpulan

Jadi supaya kuasa Tuhan dinyatakan dalam hiiudp kita dan akan terus mengalir melalui kehidupan kita maka (1) kita harus buat pilihan yang bijak: kehidupan, keberuntungan, berkat ataukah kematian, kecelakaan, kutuk; (2) kasihilah Tuhan, Allah dan (3) kenali dan hargailah kehebatan kuasa-Nya yang begitu deras mengalir dalam kita

19 Juli 2024

Berani Bersaksi Kisah Para Rasul 26 : 27 – 28

Orang Kristen harus melakukan 3 HAL INI supaya lebih berani bersaksi :

  • MILIKI PENGALAMAN PRIBADI dengan KRISTUS.

Semakin banyak anda punya pengalaman pribadi bersama KRISTUS, maka anda akan berani bersaksi

  • BENAR2 SADAR bahwa hidup diluar KRISTUS pasti MENUJU KEBINASAAN.

Kita mungkin tahu diluar KRISTUS BINASA, tetapi kita TIDAK BENAR-BENAR SADAR.

  • MILIKI PERSEKUTUAN/HUBUNGAN yang KARIB dengan TUHAN (WPDA)

PERBAHARUI HUBUNGAN PRIBADI DENGAN KRISTUS

28 Juli 2024

Iman Yang Dimurnikan Dalam Api 1 Petrus 1:7

Maksud semuanya itu ialah untuk membuktikan kemurnian imanmu--yang jauh lebih tinggi nilainya dari pada emas yang fana, yang diuji kemurniannya dengan api--sehingga kamu memperoleh puji-pujian dan kemuliaan dan kehormatan pada hari Yesus Kristus menyatakan diri-Nya

ALKITAB :

kata PENGHARAPAN ditulis 85 kali, kata KEBENARAN dicatat 230 kali, kata KASIH ditulis 258 kali.

Kata IMAN dicatat  558 kali.

STRONG FAITH :

Faith is not positive thinking, it's not even optimism. Faith is about trusting that god will do what he said he will do because of who he is.

GOD'S WORD CAN CHANGE YOUR LIFE

Khotbah : FORGE BY FIRE